Kapolres Flotim Safari Ramadhan ke Masjid Al- Hudah Kec. Solor Timur

Kapolres Flotim Safari Ramadhan ke Masjid Al- Hudah Kec. Solor Timur

Tribratanewsflorestimur.com – Polres Flotim, Rabu (06/06/2018) pukul 16.30 Wita Rombongan Safari Ramadhan Polres Flotim yang terdiri dari Kapolres Flotim AKBP Arri Vaviriyantyho, S.I.K, M.Si, Kasat Binmas AKP Muhammad R. Suksin, Kasat Sabhara AKP Wisok Wilhelmus, Kasubbag Sarpras Iptu Ahmad Beda, Kanit Patroli Lantas Ipda Atam Ikhsanmudin, KBO Sat Sabhara Aiptu Stef A, Lindimara bersama Tim Patroli Jarak Jauh ( PJJ ), anggota Reskrim / Intelkam dan Staf Humas Polres Flotim melakukan kunjungan ke Polsek Solor dalam rangka Safari Ramadhan di Mesjid Al- Hudah Menanga Solor Timur.

IMG_7428 Dalam perjalanan dari Larantuka menuju Polsek Solor, Kapolres Flotim bersama rombongan menggunakan transportasi kapal patroli KPP. Rajua 3.005 Pol Air Polda NTT dengan nakhoda Kep Bripka Frans D. Kakiay dan sekitar pukul 17.00 wita rombongan tiba di pelabuhan Menanga Solor Timur dan di terima oleh Camat Solor Timur Muhammad Zulkarnain, S.Sos, M.Si, Kapolsek Solor Iptu Ketut Budiasa, Danramil 1624 – 05 Solor Kapten Inf. Horiyanto, Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat desa Menanga serta anggota Polsek Solor. Selanjutnya menuju Masjid Al – Hudah Menanga dengan melaksanakan Buka Puasa Bersama guna memupuk rasa kebersamaan baik itu antar anggota Polri dan TNI, dan juga antar anggota Polri dengan Masyarakat dan di terima Imam Masjid Al – Hudah Bapak Ahmad Nurdin, pimpinan Pondok Pesantren Madinatunnajah Menanga Ustadz Basuki Lukman, Ketua BKM Masjid Ustadz Sunarjo Patinegara, Tokoh Adat, Tuan Tana Muktar Mukat, Kepala Dusun Menanga Mahmud Halim, Tokoh pemuda Haji Ali serta jemaah masjid.

Pukul 18.20 Wita dilanjutkan dengan acara makan setelah itu melaksanakan sholat Isyak, taraweh dan witir. Disela waktu sebelum melaksanakan Sholat Taraweh Kapolres Flotim memberikan Tausiah dengan tema " Menjaga situasi Kondusif Menjelang Hajatan Pilgub NTT 2018 ". yang intinya :

  • Kita hidup di negara yang berdemokrasi tentu kita ikuti aturan yang berada di negara Indonesia, hindari fanatisme yang ekstrim namun harus bijak mengambil sikap untuk memilih dan hindari golput.
  • Jangan diadu domba dengan hasutan dengan memberikan hadiah dari tim yang menawarkan sembako untuk memuluskan apa yang ditargetkan untuk kepentingan Politik.
  • Tetap istiqomah Menjaga syariat Islam dari oknum dengan aksi yang dilakukan oleh oknum teroris yang tidak sesuai dengan Ajaran Agama Islam maupun agama yang lain.
  • Kita menegakkan agama Islam sebagai Agama Rahmatan lilalamin, yang humanis, Tentram dan sejuk dengan memberikan Ceramah Tauziah kepada Umat Islam dengan peran Masing - masing dari Tokoh Ulama, Tomas, Toda dan masyarakat dalam menjaga situasi menjelang Pilgub aman dan kondusif.

IMG_7441 Setelah tausiah Kapolres Flotim memberikan bantuan jenis material berupa semen 50 sak, Cat Tembok 20 kg untuk pembangunan tempat wudhu yang diterimah oleh Imam Masjid Al- Hudah Menanga Bpk. Mahmud Halim Wp. Setelah itu melaksanakan sholat Teraweh berjemaah yang dipimpin imam Pembantu Ustad Sunarjo Patinegara Mahmud Halim.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu agenda Program tahunan Polres Flotim dalam rangka Safari Ramadhan dan mempererat silaturahmi dengan semua elemen umat islam. Dapat memberikan edukasi kepada umat islam tentang pemahaman Radikalisme yang menyesatkan, tidak sesuai dengan syariat Islam dan anti Pancasila. Dengan dilaksanakan kegiatan Safari Ramadhan ini dapat menciptakan rasa kebersamaan dengan seluruh umat khususnya di Kec.Solor Timur dan memberi situasi aman dan kondusif menjelang Pilgub NTT tahun 2018.

“ Saya selaku Camat Solor Timur bersama warga masyarakat khususnya Desa menanga sangat senang dengan kehadiran Bapak Kapolres Flotim semoga dibulan yang suci ini mendapat berkah, dan Terimah kasih kepada Bapak Kapolres Flotim atas bantuan Material dalam pembangunan Bak Wudhu Mesjid Al - Hudah Menanga ”. tandas Muhammad Zulkarnain, S.Sos, M.Si.