Gelar Vaksinasi Massal, Kolaborasi TNI-Polri Dukung Percepatan Vaksinasi Nasional

Gelar Vaksinasi Massal, Kolaborasi TNI-Polri Dukung Percepatan Vaksinasi Nasional

tribratanewsflorestimur.com – Polres Flotim Polda NTT, TNI-Polri dan Nakes terus mendukung vaksinasi Covid-19 di masyarakat demi tercapainya kekebalan Komunitas, salah satunya dengan kolaborasi TNI-Polri menggelar vaksinasi masasal Tahap I yang dibuka Bagi masyarakat umum bertempat di Ruang Lobi Polres Flotim. Selasa 26/10/2021

 

Untuk giat Vaksinasi ini sendiri di adakan di dua tempat yakni di Ruang Lobi Polres Flotim dan Makodim 1624 Flores Timur, Kegaitan ini di laksanakan dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat. Gerai vaksinasi COVID - 19 ini mendapat antusias dari masyarakat, untuk di Polres Flotim Program vaksinasi massal kali ini sebanyak 332 Orang, adapun penerima vaksin kali ini didominasi anak- anak sekolah  mulai dari SMP dan SMA dalam Kota Larantuka. Tujuan kegiatan vaksinasi ini dalam rangka percepatan dan menyukseskan vaksinasi COVID-19 nasional.

 

Kapolres Flores Timur AKBP I GUSTI PUTU SUKA ARSA, S.I.K melalui Kasi Humas IPDA Anwar Sanusi menjelaskan, Untuk mempercepat terciptanya Herd Immunity atau kekebalan kelompok terhadap virus corona. TNI-Polri dan tenaga kesehatan (Nakes) terus bersinergi melaksanakan vaksinasi massal yang menyasar untuk masyarakat umum dan kalangan pelajar di Kecamatan Flores Timur.

 

“Kita berharap semua pihak mematuhi prokes sesuai anjuran pemerintah, karena kebijakan ini sebagai upaya melindungi kita semua dan menekan laju penularan Covid-19 di Flores Timur,” harapnya.

Turut hadir dalam pelaksanaan Vaksin tersebut Kabag Ops AKP I Made Muter, Kasat Samapta IPTU Frietz Y. Letik, Kasat Lantas IPTU Laurensius D. Daton, Lettu Ckm. Dr. Basri Nelson Manurung, Kasi Propam Polres Flotim IPDA Petrus M. Sogen, Kadis Kesehatan Flotim dr. Agustinus Ogie Silimalar, Kasi Dokkes Res Flotim AIPDA Oskar A.  Lobo, AMK., Kaposkes Kodim 1624 / Flotim Peltu Endi, Tim Vaksinator Dari Denkes Kupang Serda Junus Kristian Parera, A.Md.,Kep., Perawat Puskesmas Nagi, Ns. Randy Marcose S.Kep., Tim Vaksinator Nakes Puskesmas Nagi : 12 orang.