Tekan Penyebaran Covid-19, Polres Flotim Rutin Gelar Operasi

Tekan Penyebaran Covid-19, Polres Flotim Rutin Gelar Operasi

Tribratanewsflorestimur.com – Dalam rangka menekan penyebaran Covid-19, Polres Flotim gencar melaksanakan Opersi Aman Nusa II di tempat publik, Sabtu 2/4/2022

 

Opersi Aman Nusa II ini menyasar sejumlah tempat yang rawan terjadinya kerumunan seperti yang saat ini dilakukan kegiatan di Depan Mako Polres Flotim dan Pelabuhan Laut Larantuka, yang dipimpin Kabagops Res Flotim AKP I Made Muter dan dihadiri oleh anggota Polres Flotim yang terlibat dalam Sprint.

 

Kapolres Flotim AKBP I Gede Ngurah Joni M, S.H.,S.I.K.,M.H. melalui Kasi Humas IPDA Anwar Sanusi menjelaskan, Petugas masih menemukan sejumlah warga tidak patuh terhadap protokol kesehatan yaitu tidak memakai masker saat beraktivitas di tempat publik.

 

Dalam kesempatan tersebut petugas memberikan sanksi berupa teguran lisan kepada para pelanggar yang tidak memakai masker. Selain itu, petugas juga membagikan masker kepada mereka yang tidak memakai masker. Terang Kasi Humas

 

Kasi Humas mengimbau kepada masyarakat untuk tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan serta mengajak masyarakat untuk Vaksinasi secara bertahap demi terbentuknya Herd Immunity guna mencegah penyebaran Covid-19.

(HMS/N4R24)