Kasi Humas Polres Flores Timur Tekankan Internalisasi Kehumasan dan Literasi Digital Saat Apel Pagi

Kasi Humas Polres Flores Timur Tekankan Internalisasi Kehumasan dan Literasi Digital Saat Apel Pagi

tribratanewsflorestimur.com – Kamis, 13 November 2025, di halaman apel Polres Flores Timur, Kasi Humas Polres Flores Timur AKP Eliezer A. Kalelado, S.H. memberikan arahan penting mengenai internalisasi kehumasan, kewaspadaan terhadap kejahatan siber, dan penguatan literasi digital bagi seluruh personel.

Dalam kesempatan tersebut, AKP Eliezer menegaskan bahwa tugas kehumasan bukan hanya melekat pada fungsi Humas saja, tetapi juga merupakan bagian dari tanggung jawab setiap anggota Polri dalam menjaga kepercayaan publik. Ia menekankan bahwa sikap humanis, kemampuan berkomunikasi yang baik, serta penyampaian informasi yang benar dan berimbang adalah fondasi utama kehumasan yang harus diterapkan dalam tugas sehari-hari.

Selain itu, Kasi Humas juga mengingatkan meningkatnya potensi kejahatan siber yang dapat menyasar masyarakat maupun anggota Polri sendiri. Untuk itu, personel diimbau agar lebih waspada dalam menggunakan perangkat digital dan tidak mudah terpengaruh oleh informasi hoaks maupun tautan berbahaya yang beredar di media sosial. Literasi digital, menurutnya, adalah kemampuan wajib yang harus dimiliki setiap anggota demi menjaga citra Polri dan keamanan informasi.

AKP Eliezer juga menambahkan bahwa etika bermedia sosial menjadi hal yang sangat penting. Setiap anggota Polri harus mampu menampilkan sikap profesional, menghindari unggahan yang dapat menurunkan marwah institusi, serta memastikan setiap informasi yang dibagikan bersifat akurat dan tidak menyesatkan.

“Setiap anggota Polri adalah duta institusi. Apa yang kita lakukan, apa yang kita ucapkan, dan apa yang kita bagikan di ruang digital akan berdampak langsung pada citra Polri. Karena itu, kita harus mampu memilih informasi yang benar, bersikap bijak di media sosial, dan selalu menjaga perilaku baik di dunia nyata maupun dunia maya.” Tutupnya.