Wujudkan Keamanan Lingkungan, Brigpol Andi Ahmad M. P Sambangi Warganya
tribratanewsflorestimur.com – Polres Flotim Polda NTT, Dalam upaya menjaga kamtibmas selalu kondusif dan aman, serta untuk mengetahui situasi dan kondisi terkini yang ada didesa binaannya di Dusun 4 Desa Riangkemie. Sekaligus sebagai sarana silaturahmi dengan berbagai elemen yang ada di masyarakat.
Bhabinkamtibmas Desa Riangkemie, Kec. Ilemandiri Brigpol Andi Ahmad M.P dalam rangka tetap terpeliharanya Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayahnya, terus melakukan upaya seperti menemui warga binaan dan melakukan dialog guna memberikan himbauan-himbauan Kamtibmas,” Selasa 03/03/2020
Kapolres Flotim AKBP Deny Abrahams S.H., S.I.K melalui Kasubag Humas Ipda Petrus Mandara Sogen mengatakan Kegiatan mendatangi warga binaan dan berdialog tersebut sangat penting dan efektif karena bisa bertemu langsung dengan warganya. Sehingga bisa menggali informasi-informasi yang berkembang dilingkungan masyarakat binaan, terkait perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.
kita juga bisa secara langsung menyampaikan himbauan-himbauan Kamtibmas, seperti mengajak warga untuk membantu Polri dalam menciptakan keamanan dan ketertiban terutama dilingkunganya masing-masing. terangnya
” Saya sangat berterima kasih atas Kunjungan bapak Bhabinkamtibas dan telah menyampaikan perkembangan situasi saat ini”, ucap Bpk. Andreas Botun selaku tokoh masyarakat