Sat Sabhara Polres Flotim Himbau Masyarakat Untuk Selalu Patuhi Prokes Covid-19
tribratanewsflorestimur.com – Polres Flotim Polda NTT, Guna antisipasi terjadinya tindak kejahatan dan menjaga situasi kondusif, Sat Sabhara Polres Flotim rutin gelar KRYD sekaligus melakukan himbauan tentang pencegahan Covid-19 kepada Warga agar selalu patuhi Prokes guna antisipasi penyebaran Covid -19. Sabtu 10/07/2021
Kegiatan tersebut dilakukan diseputaran kota Larantuka dengan mengunjungi tempat – tempat rawan keramaian, dengan melakukan Patroli sekaligus melakukan himbauan tentang pencegahan Covid-19 yang dipimpin oleh Kasat Sabhara IPTU FRIETS Y. LETIK bersama beberapa Personelnya.
Dalam kesempatan tersebut Kasat Sabhara IPTU FRIETS Y. LETIK bersama personelnya mensosialisasikan dan Himbauan Pencegahan Covid-19 dengan mematuhi 5M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Hindari Kerumunan, Mengurangi Mobilitas) dengan pendisiplinan protokol kesehatan untuk keselamatan warga dari Penyebaran Covid-19.
Selain itu Kasat Sabhara IPTU FRIETS Y. LETIK mengatakan, kegiatan ini menindaklanjuti Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor ; 14 Tahun 2021 Tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro dan Mengoptimalkan Posko Penanggulangan Corona Virus Disiase 2019 (Covid-19) di Tingkat Desa dan Kelurahan Untuk Pengendalian Penyebaran Virus Covid-19, dan juga Surat Telegram KAPOLDA NTT Tentang Langkah Proaktif Polri Dalam Upaya Mendukung Penanggulangan Covid-19 Dan Pemulihan Ekonomi Nasional, serta Instruksi Bupati Flores Timur NOMOR : SATGAS COVID/22/FLT/VI/2021 Tentang Pembatasan Kegiatan Masyarakat di Kab.Flores Timur.