Antusias 1240 Warga Tanjung Bunga Ikuti Vaksinasi Presisi Polri

Antusias 1240 Warga Tanjung Bunga Ikuti Vaksinasi Presisi Polri

tribratanewsflorestimur.com – Polres Flotim Polda NTT, Dalam rangka percepatan penanganan penyebaran Covid - 19 di Wilayah Kab. Flotim, TNI-POLRI bersama Nakes kembali dirikan Gerai Vaksin Presisi Polri yang bertempat di Kantor Camat Tanjung Bunga Kab. Flotim. Sabtu 26/11/2021

 

Vaksinasi tersebut demi tercapainya kekebalan imunitas tubuh dari Virus Covid 19, sehingga TNI-Polri dan Nakes berkolaborasi menggelar vaksinasi massal Tahap I yang dibuka Bagi masyarakat umum. Yang dibuka dan dipantau langsung oleh Kapolres Flores Timur AKBP I GUSTI PUTU SUKA ARSA, S.I.K didampingi Danramil 1624-01 Larantuka Kapten Inf. Ibi Weking bersama Kadis Kesehatan Kab Flotim dr. Ogie Silimalar, dan Camat Tanjung Bunga Albert Thomson Lakapu.

 

Kapolres Flores Timur AKBP I GUSTI PUTU SUKA ARSA, S.I.K melalui Kasi Humas IPDA Anwar Sanusi dalam kesempatan tersebut menyampaikan, Pelaksanaan vaksinasi serentak yang dilakukan POLRI khususnya Polres Flotim,  terus mendapat tanggapan luar biasa oleh warga masyarakat Kabupaten Flores Timur. Hal tersebut dibuktikan dengan antusias kehadiran warga yang mengikuti kegiatan vaksinasi tersebut.

Pelaksanaan Vaksinasi tersebut sampai tegah malam dan kita juga lakukan antar jemput Warga yang jaraknya jauh dari Kantor Camat dengan menggunakan Mobil Dinas Polres, Ada sekitar 1240 warga yang antusias mengikuti Vaksinasi yang ditunjukkan dengan membludaknya warga  di Kantor Camat Tanjung Bunga, dan kegiatan tersebut juga tetap mengedepankan Prokes. jelas Kasi Humas

 

Dalam kegiatan tersebut Urkes Polres Flotim yang dipimpin Kasi Dokkes Polres Flotim Aipda Oskar A. Lobo A.M.K bekerja sama dengan Dinkes Kab. Flotim dalam hal ini Tim Vaksinator Nakes Puskesmas Waimana bersama Tim Vaksinator Nakes Puskesmas Nagi dan Tim Vaksinator Nakes Puskesmas Waiklibang. tutup Kasi Humas

Turut hadir Rm. Gabriel Wolor, Pr. (Pastor Paroki, Santo Lodivikus Waiklibang), Kasat Samapta IPTU Frietz Y. Letik, Kasat Intel Polres Flotim IPTU Markus F. S. Wangge, Kasat Lantas Polres Flotim IPTU Lorens D. Daton, Kapus Tanjung Bunga Stefanus Lamablawa, Pejabat Kades Ratulodong Fidelis Maran, Ka Tim Vaksinator Puskesmas Tanjung Bunga ibu Helena Sesilia Tokan, Ka Tim Vaksinator Puskesmas Waimana ibu Agnes Jawa Odjan, Ka Tim Vaksinator Puskesmas Nagi Ibu Cristina Gute Kumanireng, Tim Vaksinator Puskesmas Tanjung Bunga dan Babinsa Kec. Tanjung Bunga SERKA Bartholomeus Berek.