Bhabinkamtibmas Pastikan Proses Perhitungan Suara Berjalan Aman Di Setiap TPS

Bhabinkamtibmas Pastikan Proses Perhitungan Suara Berjalan Aman Di Setiap TPS

tribratanewsflorestimur.com_ Bhabinkamtibmas Polsek Adonara Timur BRIGPOL Anak Agung P.Megayana melakukan pengamanan dan pengawalan terhadap kegiatan perhitungan suara Pemilu serentak, bertempat di TPS-TPS Desa Duablolong, Kecamatan Ile Boleng. Kamis ( 14/02/2024).

Dari 3 TPS yang ada, baru 2 TPS (TPS 2 dan TPS 3) yang sudah selesai melakukan perhitungan suara, sedang 1 TPS (TPS 1) belum selesai perhitungan suaranya.

Dalam kegiatan ini Bhabinkamtibmas bekerja sama dengan PAMATWIL Kecamatan Ile Boleng AIPDA Stef. Lindimara.

"Kehadiran Polri ditengah masyarakat untuk pemeliharaan keamanan yang mengedepankan kegiatan preemtif, preventif, sehingga terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif di setiap masing - masing TPS". Jelasnya.

Meskipun terdapat beberapa TPS yang harus dijaga, situasi seluruhnya dapat dijaga dengan aman dan terkendali berkat kerja keras dan sinergi antara personil yang terlibat dalam pengamanan.