Humas Polres Flores Timur Kembali Sosialisasikan Peran Kehumasan dan Pencegahan Kejahatan Siber kepada Anggota
Humas Polres Flores Timur melaksanakan sosialisasi Agen Kehumasan Polri kepada personel Satlantas, untuk memperkuat literasi digital, pemahaman kejahatan siber, dan etika komunikasi publik di era digital.

tribratanewsflorestimur.com – Guna memperkuat pemahaman anggota Polri dalam menghadapi tantangan komunikasi publik di era digital, Humas Polres Flores Timur melaksanakan kegiatan sosialisasi Agen Kehumasan Polri kepada personel internal, khususnya dari Satuan Lalu Lintas, pada Kamis, 2 Oktober 2025.
Kegiatan yang berlangsung di lingkungan Polres Flores Timur ini dipimpin langsung oleh Kasi Humas Polres Flores Timur, AKP Eliezer A. Kalelado, S.H., yang menyampaikan pentingnya peran seluruh anggota sebagai perpanjangan tangan fungsi kehumasan dalam institusi Polri.
Dalam penyampaiannya, AKP Eliezer menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menginternalisasi nilai-nilai kehumasan dalam kehidupan sehari-hari personel. Sosialisasi ini juga memberikan pemahaman tentang literasi digital, kejahatan siber, serta etika bermedia sosial agar setiap anggota mampu beradaptasi dengan dinamika dunia maya dan tetap menjaga citra positif Polri.
“Setiap anggota, khususnya yang bersentuhan langsung dengan masyarakat seperti Satlantas, perlu memahami peran kehumasan. Mereka bukan hanya penegak hukum di lapangan, tapi juga duta informasi Polri yang harus mampu menyampaikan pesan secara cerdas dan bijak di era digital,” ujar AKP Eliezer.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan internal Polres Flores Timur dalam menciptakan personel yang profesional, berintegritas, dan siap menghadapi tantangan komunikasi publik secara efektif.