Polres Flotim Siap Amankan Debat Perdana Calon Bupati dan Wakil Bupati Nanti Malam
tribratanewsflorestimur.com, Flotim – hari ini 30 Oktober 2024, Menjelang debat calon Bupati dan Wakil Bupati Flores Timur yang akan berlangsung malam ini di Gedung Multi Event St. Caecilia OMK Keuskupan Larantuka, Polres Flotim menyampaikan kesiapannya dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan, Polres Flotim akan menurunkan personelnya dan dibantu personel BKO Brimob Sikka.
Kapolres Flores Timur, AKBP I Nyoman Putra Sandita, S.H., S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa pengamanan akan dilakukan secara gabungan, dengan menerapkan pengamanan tertutup dan terbuka. "Kami telah berkoordinasi kepada penyelenggara, dalam hal ini KPUD Kabupaten Flores Timur, untuk memastikan bahwa kegiatan ini berlangsung tertib dan aman. Strategi pengamanan telah disiapkan, termasuk penentuan jumlah pendukung yang diperbolehkan memasuki gedung," ungkap Kapolres.
Setelah debat selesai, pihak kepolisian juga telah merencanakan langkah-langkah untuk memastikan massa dan calon kembali ke rumah masing-masing dengan aman. "Kami akan mengantisipasi titik-titik tertentu, sehingga masyarakat pengguna jalan lainnya juga dapat beraktivitas dengan baik. Personel berseragam akan ditempatkan di rute yang dilalui oleh massa dan pasangan calon," tambahnya.
Selain itu, akan ada patroli mobile di dalam kota Larantuka untuk meningkatkan pengawasan. Kapolres menegaskan, "Kami juga akan menempatkan personel tertutup untuk mengamankan jalannya kegiatan, baik di dalam gedung maupun saat massa keluar dan kembali."
Dengan persiapan yang matang ini, diharapkan debat malam ini dapat berlangsung dengan aman dan sukses, memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mengenal lebih dekat calon pemimpin daerah.N4R24