Tugas Bhabinkamtibmas Disamping Menjaga Situasi Keamanan Modus Operandi Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Di Desa Binaannya
tribratanewsflorestimur.com_ Hal itu disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Desa Ratulodong Kecamatan Tanjung Bunga, AIPDA Silverius Petrus Diaz pada hari Jumat tanggal 11 Agustus 2023 jam 11.30 wita, ketika melaksanakan kegiatan sambang dan komunikasi di rumah Mama Sabu Koten di Desa Ratulodong, Kecamatan Tanjung Bunga, Kabupaten Flores Timur.
Bhabinkamtibmas menyatakan bahwa situasi keamanan dan ketertiban yang mantap merupakan dambaan segenap warga masyarakat agar bisa hidup nyaman dan sejahtera menikmati hasil-hasil pembangunan yang sudah dicapai oleh pemerintah selama ini.
Bhabinkamtibmas juga menjelaskan modus-modus operandi Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang dilakukan segelintir orang yang tidak bertanggung jawab. Mereka merekrut tenaga kerja secara ilegal, tidak prosedural, tidak sesuai dengan prosedur, dengan iming-iming gaji yang fantastis, tetapi pada akhirnya mengorbankan warga masyarakat kita, karena pekerjaan yang ditawarkan hanyalah kamuflase dan menjadi jebakan kedalam kehidupan yang menyengsarakan.
Dihimbau pula oleh Bhabinkamtibmas agar warga masyarakat berhati-hati mewaspadai hal ini dan bila menemukan atau mengetahui adanya transaksi terjadinya TPPO supaya segera melaporkan kepada pihak Pemerintah Desa/Kecamatan/pihak Kepolisian/Bhabinkamtibmas untuk diambil tindakan pencegahannya.