Wakapolda NTT Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Semana Santa 2017 Di Larantuka.

Wakapolda NTT Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Semana Santa 2017 Di Larantuka.
DSC_3884 Tribratanewsflorestimur.com selasa (11/04/2017). Bertempat di lapangan Lebao Kel. Puken Tobi Wangin Bao - Larantuka Kab. Flotim. Wakil Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur Kombes Pol Drs. Sumartono Johanan, SH, M.H  pimpin  Apel Gelar Pasukan Operasi Semana Santa 2017 tingkat Polres Flotim dengan komandan upacara Kasat Lantas polres Flotim IPTU Ahmad Wiratma Kesumaningrat, S.IK. DSC_3867 Dalam kegiatan apel tersebut Irup melakukan pemeriksaan pasukan dan alat perlengkapan serta sarana pendukung lainnya dan dilanjutkan dengan penyematan pita operasi kepada 4 (empat) personil perwakilan. Adapun pasukan yang mengikuti apel gelar tersebut yaitu : satu peleton Kodim 1624 Flotim, satu peleton BKO Brimob Maumere, satu unit Jibom BKO Gegana Brimob Polda NTT, satu peleton sat pol air polda ntt, seluruh personil polres Flotim, satu peleton Satpol PP, satu peleton Dishub kab. Flotim dan satu peleton Saka Bhayangkara polres Flotim. DSC_3852 Turut hadir dalam giat apel gelar pasukan para pejabat utama Polda NTT  Karo Ops, Dir Sabhara, Dir Intelkam, Kasat Brimob, Penjabat Bupati Flotim Emanuel Kara, SH, Ketua DPRD Kab. Flotim Yoseph Sani Bethan, ST, Bapa Uskup Larantuka Mgr. Fransiskus Kopong Kung, Pr, Kapolres Flotim Akbp Arri Vaviriyanto, S.IK, M.Si, Dandim 1624 Flotim Dadi Rusyadi, SE , Ketua Pengadilan Negeri Larantuka Yoga Iswantoro, SH , MH, Kasdim 1624 Flotim bersama Perwira staf, Wakapolres Flotim bersama Perwira staf dan Kapolsek jajaran, Kepala Syahbandar Larantuka, Kepala dinas dan instansi, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan undangan. DSC_3947 Dalam sambutan Kapolda NTT  yang di bacakan oleh Wakapolda ntt menyampaikan bahwa seluruh kegiatan dan penanganan harus sesuai SOP  dan membangun koordinasi dengan aparat terkait serta pemerintah daerah setempat dengan penekanan-penekanan sbb :
  1. Maknai pelaksanaan tugas sebagai ibadah bukan hanya sebagai rutinitas.
  2. Tingkatkan disiplin satuan.
  3. Tingkatkan deteksi dini dan cegah dini.
  4. Bangun kekompakan yang bersinergi dan berkoordinasi dengan pimpinan daerah dan elemen masyarakat.
DSC_3848 Setelah selesai melaksanakan apel gelar pasukan operasi Semana Santa 2017, Wakapolda ntt bersama para pejabat utama Polda ntt yang didampingi Kapolres Flotim melakukan pengecekan Posko Operasi Semana Santa 2017  di Mapolres Flotim serta Posko - posko lainnya yang digunakan untuk giat operasi semana santa yang ada di kota Larantuka. Selama giat apel gelar pasukan dan pengecekan posko semana santa dapat berjalan lancar serta situasi kondusif dan cuaca cukup cerah.