Berikan Bimtek Kepada Linmas Desa, Bhabinkamtibmas Ingatkan Pentingnya Disiplin

Berikan Bimtek Kepada Linmas Desa, Bhabinkamtibmas Ingatkan Pentingnya Disiplin

tribratanewsflorestimur.com – Polres Flotim Polda NTT,  Untuk membentuk kader-kader Linmas yang tangguh dan Profesional, Pemerintah Desa Kawalelo Kec.Demon Pagong menggelar bimbingan teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Satuan Linmas, dan dalam hal ini Bhabinkamtibmas Kec Demon Pagong BRIPKA A. Yohanes Don Bosko dan BRIPKA Antonius T. Kabelen dengan mengedepankan fungsi Bhabinkamtibmas menjadi narasumber untuk memberikan pembinaan dan penyuluhan. Rabu 11/08/2021

 

Kegiatan tersebut dilaksankan selama 2 hari mulai dari tanggal 11 dan 12 agustus 2021, kegiatan tersebut dipimpin Bhabinkamtibmas Kec Demon Pagong BRIPKA A. Yohanes Don Bosko dan BRIPKA Antonius T. Kabelen dengan memberikan pembinaan dan penyuluhan yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas Linmas melalui kedisiplinan personal.

 

Bhabinkamtibmas menekankan betapa pentingnya kedisiplinan dan melatih kesiapsiagaan anggota Linmas dalam menghadapi ancaman gangguan kamtibmas, karena merekalah yang dipersiapkan sebagai tenaga pengamanan untuk bermitra dengan kami dari Kepolisian maupun TNI.

 

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas mengingatkan dan menegaskan kepada anggota linmas agar dalam masa pandemi covid-19 untuk lebih berperan aktif dalam upaya pencegahan,penanganan dan mengedukasi masyarakat terkait protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran covid-19.