Guna mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024, Polres Flotim lakukan Pengecekan Peralatan.
tribratanewsfloresrimur.com_Polres Flores Timur (Flotim) laksanakan pengecekan dan pemeriksaan alat utama dan khusus dalam mendukung suksesnya Pilkada Serentak tahun 2024 di Kabupaten Flores Timur.
Pengecekan dan Pemeriksaan tersebut di gelar di Lapangan Apel Mapolres Flotim pada hari Jumat (2/8/2024) pagi yang dipimpin Wakapolres Flotim AKBP A.A.Gd. Ngurah Surya, SH didampingi Kabag Ops Polres Flotim dan dihadiri oleh PJU , Para Kapolsek jajaran dan anggota Polres Flotim.
Dalam cek dan Periksa peralatan tersebut Waka Polres Flotim mengingatkan dan berikan atensi agar semua peralatan wajib di rawat dan di jaga agar tetap dalam kondisi layak dan baik.
" Diingatkan kepada anggota yang memegang sarana dan peralatan untuk rutin mengecek dan memeriksanya agar tetap baik sehingga setiap saat dapat digunakan sebagaimana biasa, tekannya.
Memasuki tahapan Pilkada serentak tahun 2024 Polri dituntut untuk selalu siap sedia dalam melaksanakan tugas pengamanan demi suksesnya pesta Demokrasi Pilkada serentak 2024.
" Kesiapan kita sangat diperlukan dalam mensukseskan Proses Pilkada serentak ini sehingga salah satu langkah persiapan adalah dengan lakukan pengecekan semua peralatan yang diperlukan dalam tugas pengamanan nanti, ungkap Waka Polres.
Dalam gelar peralatan ini di tampilkan antara Kendaran R2, 4 dan 6 baik dari semua Fungsi , kelengkapan Dalmas, alat Deteksi Obvit, senjata dan sarana pendukung lainnya.
Kabag Ops Polres Flotim AKP Ridwan,SH yang mendampingi pemeriksaan peralatan menyatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk kesiapan kita dalam menghadapi Pilkada serentak 2024.
" Kegiatan yang kita laksanakan hari ini sebagai bentuk pengecekan kesiapan Polres Flotim dalam rangkaian tahapan Pilkada serentak tahun 2024 dan diharapakan kerjasama seluruh anggota untuk mendukung suksesnya Pilkada Nanti, ucap Ridwan.
Komitmen Polres Flotim untuk menjaga keamanan di masyarakat dengan persiapan secara intens terus di lakukan secara maksimal agar tugas Polri dalam menjaga Kamtibmas bisa terwujud dengan aman dan damai.