Jelang Pilgub Ntt, Kanit Intelkam Polsek Wulanggitang Laksanakan Penggalangan Terhadap Aparat Desa Boru Kedang Terkait Sitkamtibmas Menjelang Pilgub NTT 2018 di Kab. Flotim

Jelang Pilgub Ntt, Kanit Intelkam Polsek Wulanggitang Laksanakan Penggalangan Terhadap Aparat Desa Boru Kedang Terkait Sitkamtibmas Menjelang Pilgub NTT 2018 di Kab. Flotim

Tribratanewsflorestimur.com – Polres Flotim, Selasa tanggal 10 April 2018, sekitar pukul 08.30 wita, bertempat di Aula Kantor Desa Boru Kec. Wulanggitang Kab. Flotim Kanit Intel Polsek Wulanggitang Bripka Damianus Hera ,Banit Intelkam Polsek Wulanggitang telah melaksanakan kegiatan penggalangan terhadap Aparat Pemerintahan Desa Boru Kedang terkait situasi menjelang kegiatan Pilgub NTT di Kab. Flores Timur.

Adapun hasil Penggalangan dengan aparat desa sebagai berikut :

  1. Terkait Penyelenggaran Pilgub NTT 2018 kita sudah serahkan kepada pihak penyelenggara baik itu KPU maupun pihak lainya, untuk melakukan tahapan-tahapan Pilgub dan kita semua berharap sampai selesainya dapat berjalan dengan lancar dan aman.
  2. Akan Menghimbau kepada Seluruh Masyarakat Boru Kedang,Kelurga dan Kenalan untuk menjaga situasi Keamanan menjelang Pilgub Tahun 2018 di NTT khususnya di Kab. Flotim serta tidak terpengaruh dengan Isu- isu SARA dan Berita Hoax yang dapat menimbulkan Gangguang Kamtibmas .
  3. Mendukung pelaksanaan Pilgub NTT tahun 2018 , serta siap bekerja sama dengan Kepolisian Resor Flores Timur untuk menciptakan rasa aman dan damai serta memberikan informasih sekecil apapun perkembangan situasi menjelang pelaksanaan Pilgub NTT 2018 berjalan aman dan Lancar .