Kapolres Flotim turun Langsung Pastikan evakuasi dan jalur jalan lintas Larantuka - Maumere aman.

Kapolres Flotim turun Langsung Pastikan evakuasi dan jalur jalan lintas Larantuka - Maumere aman.
Kapolres Flotim turun Langsung Pastikan evakuasi dan jalur jalan lintas Larantuka - Maumere aman.

tribratanewsflorestimur.com- Perkembangan situasi gunung Lewotobi laki laki  yang telah ditetapkan statusnya naik menjadi level IV ( AWAS ) yang sebelumnya level III ( Siaga ) pada selasa 9 Januari 2024 pukul 23.00 Wita oleh PVMBG.

Kapolres Flores Timur AKBP I Nyoman Putra Sandita, S.H.,S.I.K., M.H. turun langsung pantau pastikan personilnya telah  lakukan Evakuasi warga dan pengaturan jalur lalulintas aman di Desa Konga dan  Nobo saat warga melintasi trans Larantuka - Maumere pada Rabu (10/1/2024) pagi.

" Pada intinya keselamatan warga lebih utama dan menjadi prioritas penyelamatan saat Evakuasi warga yang masih tinggal dirumah serta tetap kerjasama antar stake holder berjalan dengan baik , jelasnya.

Selain itu Kapolres Flotim juga memantau anggotanya di pertigaan desa Nobo  saat mengatur lalulintas dan berikan himbauan ke pengendara untuk sementara tidak melintas ke arah maumere atau sebaliknya karena melewati salah satu desa terdampak yaitu desa Dulipali kec. Wulanggitang.

" Pengaturan pelintasan yang melewati jalur rawan bawah kaki gunung Lewotobi kita atur sesuikan dengan situasi yang  ada, bisa tutup sementara ataupun dibuka, terangnya.

Kapolres juga mengimbau agar masyarakat terdampak erupsi gunung Lewotobi laki laki agar segera menuju titik aman sesuai himbauan pemerintah, imbuhnya.