Kasat Binmas Polres Flotim Giat Sambang Imam Masjid As- Syuhada Larantuka Suarakan Anti Hoax dan Pilkada Gubernur Damai dan Aman

Kasat Binmas Polres Flotim Giat Sambang Imam Masjid As- Syuhada Larantuka    Suarakan Anti Hoax dan Pilkada Gubernur Damai dan Aman

Tribratanewsflorestimur.com_ Rabu (04/04/2018) pukul 08.25 wita, Kasat Binmas Polres Flotim AKP Muhammad R. Suksin sambang ke tokoh agama / Imam Masjid As – Syuhada Larantuka Bapak H. Hasan Somba yang tinggal di Kelurahan Eksapta Kecamatan Larantuka Kabupaten Flores Timur.

Kedatangan Kasat Binmas tersebut dalam rangka silaturahmi juga menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas tentang berita bohong atau Hoax dan isu Sara yang berkembang di medsos atau media online menjelang Pilkada Serentak tahun 2018, untuk itu diharapkan pada saat memberikan siraman rohani / ceramah agama di masjid – masjid agar bisa menyampaikan kepada umatnya untuk turut serta mensukseskan Pilgub NTT tahun 2018 berjalan aman dan damai.

Imam Masjid As – Syuhada Larantuka menyambut baik atas himbauannya dan siap membantu Polres Flotim dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Pilgub NTT serta menginformasikan kepada masyarakat lain agar tidak mudah terprovokasi dengan berita bohong / hoax dan isu Sara.