Polres Flotim Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Turangga 2023

Polres Flotim Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Turangga 2023
Polres Flotim Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Turangga 2023
Polres Flotim Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Turangga 2023

tribratanewsflorestimur.com_ bertempat di lapangan apel Mapolres Flotim telah berlangsung Apel Gelar Pasukan "OPERASI LILIN TURANGGA 2023" Dalam Rangka Pengamanan Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 dengan tema "Mewujdkan Kamtibmas yang Kondusif serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam merayakan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024".

Wakapolres Flotim KOMPOL Anak Agung Gede Ngurah Surya, S.H. yang bertindak sebagai pemimpin inspektur apel yang telah dilaksanakan pada hari ini Kamis tanggal 21 Desember 2023 dan dihadiri oleh para undangan Pj. Bupati diwakili oleh Asisten II  Perekonomian dan pembangunan Kab Flotim Andreas Kewa Ama,S.H., Ketua PN Larantuka di Wakili oleh Hakim / PLH ketua. Bagus Sujatmiko, S.H,. M.H, Kadis Kesehatan Flotim dr. Ogie Silimalar, Sekertaris Pol PP. Julianus  Mitak,SE., Perwira Utama Polres Flotim, Pimpinan Partai Politik, Kepala Bidang Perhubungan Darat Kab. Flotim Felix Hurint, SE, Syahbandar Larantuka di wakili oleh Bpk. Daniel Kelakik, dan Ketua FKUB Flotim RD Henderikus Leni.

Tujuan pelaksanaan apel ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarpras yang akan digunakan selama pelaksanaan operasi, sehingga diharapkan seluruh kegiatan pengamanan perayaan Natal 2023 serta Tahun Baru 2024 (Nataru) dapat berjalan dengan optimal.

Wakapolres Flotim KOMPOL Anak Agung Gede Ngurah Surya, S.H. yang bertindak sebagai pemimpin inspektur apel melalui amanat Kapolri menyampaikan bahwa Pengamanan Nataru merupakan tugas rutin yang harus kita pastikan berjalan dengan aman, nyaman dan lancar, sebagaimana penekanan Bapak Presiden Joko Widodo bahwa, "Natal dan tahun baru ini rutinitas tetapi apapun tetap harus direncanakan, harus dipersiapkan, utamanya yang berkaitan dengan transportasi, pasokan dan distribusi bahan pokok".

"Kepada seluruh personel saya berpesan agar senantiasa menjaga kesehatan. Jadikan pengamanan Nataru sebagai sebuah kebanggaan dan niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ladang ibadah". Pesannya

Pasukan Personil gabungan yang melaksanakan apel Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Turangga 2023 terdiri dari Kodim 1624 Flotim, Sat. Lantas Polres Flotim, Staf Gabungan Polres Flotim, Sat. Intelkam, Reskim, Tahti dan Narkoba Polres Flotim, Sat Pol PP Flotim, Dinas Perhubungan Kab. Flotim.