Polsek Titehena Polres Flotim Laksanakan Giat K2YD
tribratanewsflorestimur.com_Rabu ( 22/11/2017 ) pukul 10.00 wita, Dalam rangka menciptakan kondisi harkamtibmas di wilayah hukum Polsek Titehena Polres Flotim telah menggelar Operasi Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan ( K2YD ) bertempat di depan Mapolsek Titehena jalan negara Larantuka - Maumere Desa Lewolaga Kec. Titehena Kab. Flotim.
Adapun sasaran giat berupa Surat - surat kendaraan bermotor baik R2 maupun R4, barang - barang Sajam maupun benda - benda berbahaya lainnya.
Hasil giat operasi tersebut berupa teguran dengan pelanggaran sebanyak 3 ( tiga ) pelanggar dengan perincian Ranmor R2 ada 2 unit dan R4 ada 1 unit, serta melakukan penyitaan Barang Bukti berupa barang Sajam ditemukan 1 ( satu ) buah jenis Parang klewang dengan panjang 40 Cm.
Dan giat tersebut dipimpin oleh Kapolsek Titehena Ipda Gusti Made Lanang Swardana bersama anggota, dan giat yang dilaksanakan lebih menekankan pada pencegahan dan mengantisipasi gangguan kamtibmas dari ancaman tindak kriminalitas.