Sinegritas TNI POLRI, Polres Flotim Laksanakan Patroli Gabungan Dalam Rangka Hari Pencoblosan Pemilu 2024
tribratanewsflorestimur.com_ Untuk Ketertiban dalam kegiatan pengamanan masyarakat melakukan pencoblosan /pemungutan suara di TPS-TPS, Polres Flotim menggelar Patroli Gabungan, yang diawali dengan Apel Gabungan.
Apel gabungan dipimpin langsung oleh Kapolres Flotim AKBP I Nyoman Putra Sandita, S.H., S.I.K, M.H., didampingi Wakapolres Flotim KOMPOL A.A. Gede Ngurah Surya, SH, Kabag Ops AKP Ridwan, SH, Danton Brimob Yon B Pelopor Maumere IPDA Chundrad Sahertyan, dan Pama Ditpolairud AKP Darius Djoni Panta. Rabu (14/02/2024).
Dalam arahanya Kapolres Flotim menyampaikan " kegiatan Patroli ini merupakan salah satu langkah preventif dalam menghadapi situasi yang mungkin timbul jelang dan saat pelaksanaan pemungutan suara. Saya berharap kegiatan ini dapat menciptakan lingkungan yang aman dan damai bagi seluruh masyarakat saat dalam melaksanakan hak demokrasinya,” ujarnya.
Setelah pelaksanaan apel, Tim Patroli Gabungan melaksanakan patroli di seputaran kota Larantuka yang dipimpin oleh Kaposko OMB 2024 AKP Herono Budiono didampingi Kasubag Prograr Bagren AKP Kopong Boro Nikolaus dan Kasubbag Logistik AKP Hendrik S.Niron.
Tujuan patroli ini dilakukan guna memastikan suasana kondusif serta mencegah potensi gangguan keamanan yang dapat terjadi pada saat pelaksanaan pemungutan suara.
Patroli kali ini melibatkan pula 1 peleton Anggota Brimob Yon Pelopor B Maumere, 1 peleton personil KODIM 1624 Flotim, dan 1 peleton Polwan Polres Flotim.
Tim Patroli Gabungan memantau dan memonitor kegiatan pencoblosan/pemungutan suara di TPS-TPS dalam kota Larantuka. Antusiasme masyarakat menjadi tontonan yang menarik dan situasi jalanan umum di kota Larantuka menjadi sepi.
Patroli berlangsung hingga selesai dan situasi Kamtibmas terpantau aman dan kondusif.