Waspadai TPPO! Bhabinkamtibmas Desa Hurung Terus Himbau Warga Di Wilayah Desa Binaannya
tribratanewsflorestimur.com_ Bhabinkamtibmas melaksanakan giat silahturahmi kepada warga desa binaannya di dalam rangka memberikan pemahaman akan bahaya dari Tindak Pidana Perdagangan Orang ( TPPO ) Desa Hurung Kec. Adonara Barat Kab. Flotim. Rabu ( 06/09/2023 ).
pada pelaksanaan giat tersebut Aipda Syamsul Rizal selaku Bhabinkamtibmas menyampaikan himbauan kamtibmas waspada bahaya TPPO, hindari ajakan bekerja dari orang yang baru dikenal.
Bhabinkamtibmas menyampaikan bahwa Polri harus hadir selalu ditengah masyarakat untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
" Demi menjaga kamtibmas yang kondusif, Polri harus sering menjalin silahturahmi dan kemitraan maupun melaksanakan atensi setiap kegiatan. pungkasnya.