Wujud Kedekatan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Sambangi Para pemuda Bekerjasama Tingkatkan keamanan dan ketertiban Di Desanya
tribratanewsflorestimur.com - Bhabinkamtibmas Kecamatan Wulanggitang BRIPKA Semarno K. Nenotek ketika melaksanakan kegiatan sambang dan komunikasi kepada para pemuda Desa Nawokote bertempat di Dusun Duang, Desa Nawokote, Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur. Senin (06/05/2024).
Bhabinkamtibmas menghimbau kepada para pemuda untuk semakin giat menjalin kemitraan bersama Kepolisian RI untuk menyukseskan pelaksanaan Pemilu Kepala Daerah (PILKADA) di tahun 2024 ini dan jangan mudah terprovokasi oleh berita-berita atau isu-isu hoax karena panasnya suhu politik menjelang PILKADA ini.
Kepada para pemuda Desa Nawokote juga dihimbau oleh Bhabinkamtibmas agar membantu dan mendukung POLRI dalam upaya pemberantasan TPPO (Tindak Pidana Perdagangan Orang) yang ujung-ujungnya menciptakan kesulitan untuk warga masyarakat sendiri.
Tujuan dari sambang dialogis kepada Pemuda desa karena merupakan mitra Kepolisian RI dalam menjaga dan memelihara situasi Kamtibmas di wilayah Desa masing - masing.
Para pemuda menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dengan himbauan-himbauan nya dan selama kegiatan berlangsung situasi Kamtibmas terpantau aman dan kondusif.