Gencarkan Vaksinasi, Polres Flotim Datangi Kantor Lurah Gelar Vaksinasi

Gencarkan Vaksinasi, Polres Flotim Datangi Kantor Lurah Gelar Vaksinasi

tribratanewsflores timur.com - Kepolisian Resor Flores timur terus gencarkan kegiatan vaksinasi Covid-19 di wilayah Hukumnya. Dengan menggelar Vaksinasi di Balai Sombaraja Kelurahan Lewolere Kec. Larantuka Kab. Flotim

 

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Flotim AKBP I Gede Ngurah Joni M, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kasi Humas IPDA Anwar Sanusi mengatakan, Gerai Vaksin Presisi ini menjadi salah satu upaya Polres Flotim dan Pemerintah untuk mempercepat terbentuknya Herd Immunity.

 

Pihaknya akan tetap berkomitmen dengan melakukan langkah – langkah upaya pencegahan dan mendukung pemerintah dalam penanganan pandemi Covid – 19 khususnya di wilayah Kab. Flotim, dan berharap percepatan vaksinasi covid-19, dapat membentuk herd immunity masyarakat. Ujarnya

Untuk diketahui, demi memudahkan masyarakat dan untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat yang akan Vaksin, Gerai Vaksin Presisi digelar di Balai Sombaraja Kelurahan Lewolere Kec. Larantuka Kab. Flotim, pada hari Sabtu 26/06/2022

 

Saya menghimbau kepada warga yang belum di vaksin untuk segera di vaksin dan bisa datang langsung ke Gerai Vaksin Presisi yang dilaksanakan hampir setiap hari di Mapolres Flotim. bagi yang sudah di vaksin agar tetap selalu menerapkan protokol Kesehatan. Tutup Kasi Humas

 

Turut hadir, Kasi Humas Polres Flotim Ipda A. Sanusi, Lurah Lewolere Xaverius Antonius Lagadoni Kleden, Bamin Sidokkes Polres Flotim AIPDA Oskar A. Lobo, AMK., Ka Tim Vaksinator PKM Oka Angelina Aikoli, Amd. Kep., Tim I Vaksinator PKM Oka

(HMS/N4R24)