Giat K2YD Polres Flotim, Petugas Razia Kendaraan Bermotor dan Sajam Maupun Miras

Giat K2YD Polres Flotim, Petugas Razia Kendaraan Bermotor dan Sajam Maupun Miras

tribratanewsflorestimur.com – Polres Flotim, Telah dilaksanakan giat K2YD (Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan) dalam rangka Operasi cipta kondisi Harkamtibmas yang dipimpin oleh Kasat Lantas  Polres Flotim Iptu  Ahmad Wiratma K , S.IK  dengan kuat personil  34  anggota dan yang menjadi sasaran adalah kendaraan R2 dan R4 bertempat di Jalan utama depan Gereja Katedral Reinha Rosari Larantuka, Senin ( 28/08/2017 ) mulai pukul 10.30 sampai dengan pukul  11.45 wita.

WhatsApp Image 2017-08-28 at 13.57.27 Dalam kegiatan K2YD  tersebut  selain yang menjadi sasaran ( TO ) kendaraan bermotor  juga narkoba, sajam, miras, premanisme  dan benda-benda berbahaya lainnya dengan melakukan tindakan berupa pemeriksaan terhadap kendaraan baik R2 maupun R4. Adapun hasil razia yang dicapai adalah pelanggaran sebanyak  3 (tiga) dengan rincian 14  tilang pada kendaraan  R2 sebanyak 10 unit, R4 sebanyak 2 unit dan 2 buah STNK  dengan jenis pelanggaran tidak menggunakan helm dan tidak memiliki SIM maupun membawa STNK. Serta ditemukan 1 (satu) buah Sajam jenis parang yang ada sarungnya dengan panjang kurang lebih 40 cm atasnama pemilik KS, 27 tahun, alamat Kel. Pohon Bao – Larantuka dengan alasan untuk jaga diri.

Giat K2YD ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman ditengah masyarakat dan  menekan kriminalitas sehingga diharapkan terciptanya kamtibmas yang kondusif diwilayah hukum Polres Flotim.

WhatsApp Image 2017-08-28 at 13.57.25