Jumat Curhat, Kapolres Flotim Tanggap Keluhan Gangguan Keamanan
tribratanewsflorestimur.com_Jajaran Polres Flotim melaksanakan Jumat Curhat bersama warga kelurahan Balela. Kali ini dilaksanakan di Aula Kantor Lurah Balela, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flotim, Jumat (10/02/2023).
Pada saat kegiatan Kapolres Flotim, AKBP I GEDE NGURAH JONI MAHARDIKA, S.H., S.I.K., M.H. didampingi oleh Kasat Binmas Polres Flotim IPTU ATAM IKSANMUDIN dan Kasi Propam IPTU AGUS HERIAWAN beserta Bhabinkamtibas dan beberapa anggota Sat Binmas Flotim saat itu menerima keluhan warga yaitu berkaitan dengan Kenakalan Remaja dan minum minuman keras.
Dalam keterangannya, salah satu warga Kelurahan Balela mengatakan bahwa program ini cukup membantu masyarakat.
“Saya dan juga masyarakat kelurahan Balela mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolres Flotim karena kegiatan ini sangat terbantu dalam menyampaikan aduan ataupun informasi terkait situasi Kamtibmas di wilayah kami” katanya.
Sementara Kapolres Flotim mengatakan bahwa dengan Jumat Curhat itu pihaknya bisa tahu keluh kesah dan kondisi masyarakat di lapangan. Ia menilai bahwa inovasi itu menjadi acuan untuk bisa meningkatkan pelayanan kepolisian.
Kapolres menambahkan, peran dari orangtua sangat penting untuk memberikan sosialisasi tentang kenakalan remaja. Pihaknya siap jika dibutuhkan untuk menjadi narasumber dalam mengedukasi masyarakat terkait gangguan Kamtibmas.
Penyampaian Kapolres Flotim “Kegiatan ini masih tetap dilaksanakan. Selain mendengarkan aspirasi, Jum’at Curhat bisa sekaligus menjembatani pihak Kepolisian dalam mengedukasi masyarakat,” ujar Kapolres Flotim.