Peduli Covid-19, Polres Flotim Bersama Dinas Terkait Lakukan Penyemprotan Disinvektan

Peduli Covid-19, Polres Flotim Bersama Dinas Terkait Lakukan Penyemprotan Disinvektan

tribratanewsflorestimur.com – Polres Flotim Polda NTT, Bertempat di Lapangan Apel Polres Flotim telah berlangsung Apel Gabungan bersama instansi terkait dalam rangka pencegahan penyebaran covid-19 dan mengantisipasi menculnya varian baru yang dilaksanakan Serentak di Wilayah NTT. Rabu 30/06/2021

 

Apel gabungan dalam rangka pencegahan penyebaran covid-19 dan mengantisipasi menculnya varian baru tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Flotim AKBP I GUSTI PUTU SUKA ARSA, S.I.K., turut hadir Kadis Kesehatan Kab. Flotim dr. Agustinus Ogie Silimalar, Kabag Ops Polres Flotim AKP I Made Muter, para PJU Polres Flotim dan peserta Apel yang terdiri dari Anggota Polres Flotim, Sat Pol PP, BPBD, dan Dinas Kesehatan Kab. Flotim bagian Kesling.

 

Hal ini dilakukan guna meminimalisir penyebaran virus corona / Covid-19 dengan melakukan penyemprotan cairan Disinfektan pada tempat-tempat umum yang berpotensi menjadi titik penyebaran covid-19 sekaligus juga sebagai tindak lanjut tentang kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran virus corona.

Kegiatan penyemprotan disinfektan tersebut menggunakan 3 mobil tengki yang terdiri dari 1 mobil tengki Polres Flotim, 1 mobil tengki milik Sat Pol PP Kab. Flotim, dan 1 Mobil tengki Milik BPBD Kab. Flotim, serta dua Alat sprayer Milik Dinas Kesehatan Kab. Flotim.

 

Penyemprotan cairan disinfektan sendiri dimulai dari bandara Gewayan Tana, Desa. Tiwa tobi, Kec. Larantuka, Kab. Flotim dan langsung melakukan penyemprotan di beberapa titik diantaranya : ruangan pelayanan Cek In bandara, ruang tunggu, ruangan kedatangan serta wilayah areal bandara, dan selanjutnya menuju Terminal Weri, Pasar Impres Ekasapta, Pertokoan dan yang terakhir di Pelabuhan Laut Larantuka.