Polres Flotim Bersama Bhayangkari Cabang Flotim Melaksanakan Giat Pengibaran Bendera Merah Putih Dalam Rangka HUT Kemerdekaan RI Ke – 72 Tahun 2017

Polres Flotim Bersama Bhayangkari Cabang Flotim Melaksanakan Giat Pengibaran Bendera Merah Putih Dalam Rangka HUT  Kemerdekaan RI  Ke – 72  Tahun  2017

FotoJet Tribratanewsflorestimur.com Bertempat di Pantai lokasi Asam Satu Beach Kelurahan Weri Kecamatan Larantuka Kabupaten Flores Timur telah dilaksanakan kegiatan Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI  ke- 72  tahun 2017, Jumat ( 11 / 8 / 2017 ) pukul  10.00 wita.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolres Flotim AKBP  Arri Vaviriyantho, S.IK, M.Si  bersama Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Flotim dan diikuti  para Kasat, Kapolsek, Perwira Polres Flotim, anggota Dalmas dan Polwan Polres Flotim serta Ibu-ibu Bhayangkari Cabang Flotim.

Kegiatan pengibaran bendera Merah Putih di tepi pantai yang dilakukan oleh personil Polres Flores Timur dan Ibu-ibu bhayangkari merupakan bentuk rasa cinta tanah air dan sebagai bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia(NKRI).

https://www.youtube.com/watch?v=SoQOr9Sgg6Q