Bersama Kabag Ops Polres Flotim Sambangi Anak Asuh Stunting Di Wilayahnya

Bersama Kabag Ops Polres Flotim Sambangi Anak Asuh Stunting Di Wilayahnya
Bersama Kabag Ops Polres Flotim Sambangi Anak Asuh Stunting Di Wilayahnya

tribratanewsflorestimur.com_ Kabag Ops Polres Flotim AKP I MADE MUTER bersama istri sambangi rumah warga anak asuh Stunting, di wilayah kota Larantuka, Kelurahan Weri, Kecamatan Larantuka Kabupaten Flotim, Minggu (30/04/2023).

Kabag Ops Polres Flotim AKP I MADE MUTER mengatakan bahwa penyerahan bantuan kepada anak asuh stunting atas nama LUSIANA LIORA LABINA umur 1 tahun 8 bulan dengan berat badan 7,8 anak dari SESILIA CARNELIA PENI BURAN dan setelah bulan ini di timbang sudah ada peningkatan berat badan menjadi 8,2 Kg. 

Terang kabag ops " semoga dengan adanya bantuan ini berat badan anak ini semakin bertambah lagi dan semoga sehat selalu". Jelas AKP I MADE MUTER.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Flotim AKBP I GEDE NGURAH JONI MAHARDIKA, S.H.,S.I.K.,M.H., melalui Kabag Ops Polres Flotim AKP I MADE MUTER menyampaikan “Upaya ini bertujuan agar anak-anak Indonesia dapat tumbuh dan berkembang secara optimal dan maksimal, dengan disertai kemampuan emosional, sosial, dan fisik yang siap untuk belajar agar mampu berinovasi dan berkompetisi di tingkat global”.

Kapolres Flotim juga berharap permasalahan ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja namun tanggung kita Bersama sebagai warga negara Indonesia yang peduli terhadap sesama,
“Harapan kedepan dengan pedulinya seluruh Komponen Bangsa dalam upaya penanganan Stunting angka pertumbuhan kasus Stunting di wilayah di harapkan semakin menurun, bahkan di wilayah kabupaten flotim kedepan tidak ada lagi kasus Stunting bagi anak-anak” pungkas Kapolres.