Jumat Curhat Polres Flotim Bersama Masyarakat Desa Riangkotek Flores Timur
tribratanewsflorestimur.com_ Sebagaimana biasanya untuk mendekatkan pelayanan dan membangun komunikasi dan kerjasama kemitraan dengan warga masyarakat, Kepolisian Resort Flores Timur menggelar kegiatan Jumat Curhat hari ini yang diarahkan kepada warga masyarakat Desa Riangkotek, bertempat di Desa Riangkotek, Kecamatan Lewolema, Kabupaten Flores Timur. Jumat (15/03/2024).
Dalam kegiatan kali ini Kapolres Flotim diwakili oleh Kasubbag Binops Bagops AKP Herono Budiono, Kasat Binmas IPTU Atam Ikhsanmudin dan KBO Satbinmas IPDA Agustinus G.Niron. Warga masyarakat yang hadir adalah sekitar 25 orang, termasuk Kepala Desa Riangkotek Yoseph Pusi Koten, Sekretaris Desa, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat dan anggota Linmas.
Pada kesempatan ini Polres Flotim menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Desa, Tokoh Pemuda dan Tokoh-tokoh Masyarakat atas waktu yang disediakan untuk menerima kehadiran PJU Polres Flotim dalam kegiatan Jumat Curhat ini. Dijelaskan bahwa kegiatan Jumat Curhat merupakan sarana komunikasi langsung masyarakat dengan Polri, untuk mendengarkan dan menerima masukan atau informasi bahkan kritikan maupun aduan dari masyarakat terkait kinerja Polri dan atau pemerintahan pada umumnya.
Ditegaskan bahwa tugas pokok Polri adalah menciptakan suasana keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif di lingkungan masyarakat.
Disamping penciptaan suasana kamtibmas, Polres Flotim juga melayani pembuatan SIM, SKCK, LKB dan pelayanan lainnya bagi masyarakat yang membutuhkan.
Mengenai keberadaan Bhabinkamtibmas di Desa/Kelurahan binaannya, dijelaskan bahwa Bhabinkamtibmas merupakan mitra warga masyarakat dan berada langsung di tengah masyarakat guna mengetahui dan ikut merasakan dampak yang dirasakan oleh masyarakat terkait pelaksanaan pelayanan tugas Kepolisian maupun Pemerintahan pada umumnya.
Pada kesempatan ini pun disosialisasikan Polisi RW di setiap RW/Dusun dan agar mengaktifkan Satkamling/Pamswakarsa untuk membantu POLRI menjaga keamanan di tingkat RW/Dusun/Desa/Kelurahan masingmasing. Disosialisasikan pula Patroli Lampu Biru dan pelayanan Kepolisian lewat telepon 110 Polres Flotim.
Kegiatan Jumat Curhat ini diterima dengan baik oleh warga masyarakat Riangkotek termasuk para Tokoh Masyarakat, dan mengharapkan kegiatan ini dapat dilakukan pada waktu-waktu yang akan datang dengan tujuan untuk lebih mendekatkan Polri dengan warga masyarakat, demi perbaikan dan peningkatan kinerja Polri di mata masyarakat Kabupaten Flores Timur pada umumnya.
Perlu diketahui, bahwa turut hadir dalam kegiatan ini PJU Polres Flotim lainnya, yaitu Kaurmintu AIPDA Agus Jaenudin, Kanit Bintipsos BRIPKA Martina D Titti, Kanit Bhabinkamtibmas BRIPKA Yoldi Irawati Bara Pa, Bhabinkamtibmas Kecamatan Lewolema AIPDA Agustinus Towa dan AIPDA Zakarias Benu.
Sambutan masyarakat sangat positif dan selama kegiatan berlangsung situasi Kamtibmas terpantau aman dan kondusif.