Operasi Bina Waspada Turangga 2023: Polres Flotim Tingkatkan Keamanan dan Pencegahan Paham Radikalisme

Operasi Bina Waspada Turangga 2023: Polres Flotim Tingkatkan Keamanan dan Pencegahan Paham Radikalisme

tribratanewsflorestimur.com, Larantuka, - Polres Flores Timur melaksanakan kegiatan sambang dan himbauan Kamtibmas serta penggalangan terhadap para penumpang KM. Umsini dan masyarakat sekitar Pelabuhan Laut Larantuka, Kelurahan Lokea, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Jumat 23 Juni 2023.

 

Kapolres Flotim AKBP I Gede Ngurah Joni M. S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas IPTU Anwar Sanusi menjelaskan, Kegiatan Operasi Bina Waspada Turangga ini mengedepankan pendekatan preemtif dan preventif dalam rangka pencegahan dan penanggulangan paham-paham radikalisme, anti-Pancasila, intoleransi, serta isu sara yang dapat memecah belah kerukunan umat beragama dan mengganggu ketentraman serta ketertiban kamtibmas di wilayah hukum Polres Flores Timur. Tujuan utama operasi ini adalah menciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Flores Timur.

 

sambang dan himbauan kepada para penumpang KM. Umsini dan masyarakat sekitar Pelabuhan Laut Larantuka, Kelurahan Lokea, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur. Masyarakat diminta agar tidak terpengaruh oleh isu-isu sara, anti-Pancasila, maupun paham-paham radikalisme yang dapat merusak kerukunan umat beragama. Hal ini bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Flores Timur, ujarnya.

Kerja sama antara kepolisian dan masyarakat Flores Timur, termasuk tokoh-tokoh masyarakat yang turut berperan dalam upaya pencegahan dan penanggulangan perkembangan paham radikalisme, anti-Pancasila, dan intoleransi antar umat beragama, sangat penting dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Flores Timur. Melalui langkah-langkah ini, diharapkan dapat menjaga keamanan dan mencegah penyebaran ideologi yang dapat mengancam persatuan dan kesatuan masyarakat.