Peringati Hari Bhayangkara Ke-76, Polres Flotim Gelar Vaksinasi di Desa Lewohala
tribratanewsflorestimur.com - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-76, Polres Flotim terus mendirikan Gerai Vaksinasi Presisi, kali ini bertempat di Aula serbaguna Desa Lewohala Kecamatan Ile Mandiri Kabupaten Flotim. Kamis 30/06/2022
Gerai Vaksinasi Presisi Polres Flotim yang dipimpin Bamin Sidokkes Polres Flotim AIPDA Oskar A. Lobo, AMK. bekerjasama Dinas Kesehatan Kab. Flotim dalam hal ini Puskesmas Waimana dengan Ka Tim Vaksinator ibu Agnes Djawa Ojan, Amd. Kep. Dengan menyediakan Vaksinasi dosis pertama, kedua dan ketiga atau Booster.
Kapolres Flotim AKBP I Gede Ngurah Joni M, S.H,S.I.K.,M.H. melalui Kasi Humas IPDA Anwar Sanusi dalam kesempatan tersebut menjelaskan, giat vaksinasi yang digelar merupakan rangkaian kegiatan Polres Flotim dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-76, serta Mendukung Program Pemerintah dalam Percepatan Penanganan Penyebaran Covid-19 di Wilayah Kab. Flores Timur.
“Harapan kami tentunya giat Bhakti Kesehatan yang dilakukan ini dapat menyentuh dan bermanfaat bagi masyarakat, dan kiranya dapat memberikan efek positif kepada masyarakat dalam memberikan pelayanan kesehatan.” Terang Kasi Humas
(HMS/N4R24)