Polres Flotim Gelar Jumat Curhat di Pelabuhan Pelni Larantuka, Begini Respon Masyarakat;

Polres Flotim Gelar Jumat Curhat di Pelabuhan Pelni Larantuka, Begini Respon Masyarakat;
Polres Flotim Gelar Jumat Curhat di Pelabuhan Pelni Larantuka, Begini Respon Masyarakat;
Polres Flotim Gelar Jumat Curhat di Pelabuhan Pelni Larantuka, Begini Respon Masyarakat;

tribratanewsflorestimur.com_ Polres Flotim kembali membuka program Jumat Curhat bersama masyarakat, bertempat di bertempat di ruang tunggu Pelabuhan Laut Larantuka., Kec. Larantuka, Kab. Flotim, Jumat (06/05/2023). 

Program ini sebagai upaya untuk meningkatkan silaturahmi dan menampung segala aspirasi serta keluhan di tengah masyarakat. 

Kegiatan Jumat Curhat dipimpin oleh Kaur Bin Ops Sat Binmas IPDA Agustinus Niron, dan didampingi oleh, Kanit Binpolmas Satbinmas Aipda I Wayan Aryasa, S. Sos. Dan Anggota Binmas Polres Flotim.

Dalam kegiatan ini Polres Flores Timur menyampaikan ucapan Terima kasih  kepada para penumpang atas waktu yang telah diberikan menerima kehadiran PJU Polres Flotim  pada giat Jumat Curhat sekaligus menyampaikan tentang peran, fungsi dan tugas Pokok Polri dalam menjaga Kamtibmas tetap aman dan kondusif, memberikan pelayanan kepada masyarakat, serta kegiatan - kegiatan Bhabinkamtibmas di Desa / Kelurahan termasuk sekolah maupun Intansi terkait sebagai ujung tombak Kepolisian, serta mensosialisasikan Nomor Telp. PJU Polres Flotim.

Salah satu dari masyarakat mengatakan bahwa sampai dengan saat ini untuk Kepolisian Polres Flotim pelayanan yang dirasakan baik dan memuaskan masyarakat, yang mana pengalaman pembuatan SIM di satuan Lantas cepat dan petugasnya baik dalam pelayanannya. Juga dipelabuhan Laut Larantuka selalu ada anggota Polri yang melakukan pengamanan kapal masuk dan selalu memberikan solusi yang baik bagi para penumpang yang memerlukan bantuan apabila ada masalah terkait barang bawaan penumpang yang dibantu angkat oleh porter pelabuhan. 

Tidak hanya itu masyarakat juga ucapkan Terima kasih kepada Polres Flotim yang telah bersedia meluangkan waktu dan menyambangi para penumpang maupun masyarakat yang melakukan aktifitas kegiatannya di pelabuhan Laut Larantuka. 

Mendengar curhatan warga tersebut Kaur Bin Ops Sat Binmas IPDA Agustinus Niron menanggapi dengan Mengucapkan Terima Kasih atas waktu dan kesempatan yang diberikan oleh para penumpang maupun masyarakat  atas waktu dan kepercayaannya terhadap pelayanan Kepolisian Polres Flores Timur, untuk dapat duduk bersama - sama menyampaikan informasi - informasi / saran masukan maupun kritikan terkait pelayanan Polres Flotim dan gangguan kamtibmas.  Terang IPDA Agustinus Niron mengatakan Polres Flotim selalu melakukan pengaman kapal masuk oleh anggota KP3 maupun anggota Samapta, selain anggota Bhabinkamtibmas yang selalu berada di tengah masyarakat, masyarakat pun dapat melaporkan terkait terjadinya gangguan kamtibmas melalui Call Center 110 Polres Flotim serta Polres Flotim selalu melakukan patroli rutin LAMPU BIRU yang  melaksankan patroli pada jam dan tempat rawan gangguan Kamtibmas, selain kegiatan Masyarakat yang memerlukan pelayanan Kepolisian. 

Kapolres Flores Timur AKBP I GEDE NGURAH JONI MAHARDIKA, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kaur Bin Ops Sat Binmas IPDA AGUSTINUS NIRON mengatakan bahwa Pogram Jumat Curhat ini merupakan salah satu cara Polri untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat, serta untuk mengetahui situasi masyarakat dan merespon persoalan-persoalan yang ada ditengah masyarakat. 

Melalui program Jum’at Curhat diharapkan mampu menciptakan dan menjaga kondusifitas di wilayah Kab. Flotim dan dapat mendengar langsung keluhan-keluhan serta masukan dari masyarakat khususnya untuk kemajuan institusi Polri baik dibidang pelayanan kepada masyarakat, sebagai pelindung dan pengayom masyarakat, tandasnya.