Kapolres Flotim Nobar Live Pagelaran Wayang kulit bersama anggota

Kapolres Flotim Nobar Live Pagelaran Wayang kulit bersama anggota

tribratanewsflorestimur.com - Sebagai bentuk kecintaan terhadap budaya Nusantara - Indonesia , Polres Flotim Nobar ( nonton bareng ) pagelaran Wayang kulit yang diselenggarakan TNI-POLRI langsung  dari  Mabes Polri. Jumat (3/2/2023)

Hadir langsung dari Lapangan Bhayangkara Mabes Polri Bapak  Panglima TNI dan Bapak  Kapolri, dimana pagelaran Wayang kulit kali ini dengan Lakon " "Wahyu Makutharama " .

Dari Polres Flotim, Kapolres Flotim Akbp I Gede Ngurah Joni M.,SH,SIK,MH  Nobar langsung yang bertempat di ruang Vicon polres Flotim  bersama PJU Polres antara lain Para Kabag , Kasat ,Kasi dan anggota Polres lainnya.

Kapolres Flotim dalam hal ini menyatakan bahwa Nobar Wayang ini sebagai bentuk kecintaan terhadap budaya Indonesia.


" Nobar pagelaran Wayang kulit ini sebagai bentuk rasa kecintaan budaya dan upaya  pelestarian terhadap budaya Indonesia sejak jaman dahulu" ujarnya .

Kapolres Flotim dan anggota tetap semangat Nobar kendati diawal waktu  tadi  hujan mengguyur kota Larantuka  namun tak menyurutkan niat untuk tetap Nobar pagelaran Wayang kulit malam ini. " Tetap semangat rekan rekan , ucap Kapolres" , sembari persilahkan anggota nikmati kopi yang telah disiapkan .